Kodim Pekalongan Gelar UTP untuk Uji Kemampuan Keterampilan Prajurit
Kegiatan ini dipimpin oleh Pasi Ops Kodim 0710/Pekalongan, Kapten Inf Abdul Mutholib, yang bertindak sebagai Komandan Latihan (Danlat). Seluruh personel Kodim 0710/Pekalongan, termasuk Babinsa jajaran, anggota staf, serta personel Intelijen, turut serta dalam kegiatan ini.
Menurut Kapten Inf Abdul Mutholib, UTP bertujuan untuk menguji keterampilan perorangan prajurit sesuai dengan pangkat dan jabatan yang diemban baik di lapangan maupun di staf.
"Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap prajurit dapat mengasah dan meningkatkan keterampilan mereka sehingga selalu siap dalam menghadapi berbagai tugas serta tantangan di lapangan," ujarnya.
UTP akan berlangsung selama tiga hari, dengan berbagai materi latihan yang mencakup kemampuan dasar militer, teknik dan taktik tempur, serta keterampilan intelijen.
Diharapkan, melalui latihan ini, prajurit dapat semakin terampil dan siap menghadapi berbagai tantangan tugas kedepannya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalisme personel TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
Dengan adanya UTP, Kodim 0710/Pekalongan terus berupaya memastikan kesiapan setiap prajurit dalam menjalankan tugas negara.
Posting Komentar untuk " Kodim Pekalongan Gelar UTP untuk Uji Kemampuan Keterampilan Prajurit"