Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dampingi Petani, Danramil dan Anggota Koramil 16/Rawalo Bantu Panen Jagung

Banyumas – Kapten Inf Sentot Priyanto Danramil 16/Rawalo Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma bersama Anggota Koramil 16/Rawalo membantu petani untuk memanen jagung di lahan seluas 1 Hektar milik Rudiyono, salah seorang petani dari Desa Losari Kec. Rawalo Kab Banyumas. Selasa (10/09/2024).


Kapten Inf Sentot Priyanto menyampaikan bahwa kegiatan membantu petani ini merupakan salah satu wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, sehingga terjalin sinergitas untuk meningkatkan capaian pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang optimal.

“Kami melaksanakan pendampingan pertanian dengan tujuan tercapainya program swasembada pangan khususnya di wilayah Kec. Rawalo dan juga hal tersebut di lakukan agar para petani merasa terbantu dan termotivasi dengan pendampingan yang kami berikan,”ungkapnya.


Melalui pendampingan dibidang pertanian yang baik diharapkan akan menghasilkan peningkatan produksi pangan berkualitas guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Pendampingan serta perhatian dari Koramil 16/Rawalo kepada petani bertujuan agar mampu membantu meningkatkan hasil panen mereka dan meraih keberhasilan dalam usaha pertanian serta dapat memenuhi swasembada pangan di wilayah binaan.

"Upaya ini juga merupakan wujud keseriusan TNI dalam menjalin komunikasi secara langsung dengan anggota Poktan yang berada di wilayah binaan sehingga terjalin kebersamaan dan dapat mengetahui informasi tentang kesulitan yang mereka alami. Melalui pertumbuhan pertanian yang baik akan menghasilkan peningkatan produksi pangan yang berkualitas guna memenuhi kebutuhan masyarakat,”pungkasnya. (Str).

Posting Komentar untuk "Dampingi Petani, Danramil dan Anggota Koramil 16/Rawalo Bantu Panen Jagung"