Kasdim Pekalongan Pimpin Upacara Pengibaran Bendera
Pekalongan - Kasdim 0710/Pekalongan Mayor Arh. Akhmad Thohir pimpin upacara pengibaran bendera merah putih setiap hari Senin yang berlangsung di lapangan apel Makodim setempat, Senin (10/6/2024).
Upacara yang dimulai tepat pukul 07.00 WIB ini dihadiri oleh seluruh anggota Kodim 0710/Pekalongan dalam suasana khidmat. Bendera merah putih dikibarkan dengan penuh penghormatan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dinyanyikan dengan semangat oleh seluruh peserta upacara.
Mayor Arh. Akhmad Thohir dalam amanatnya menyampaikan pentingnya menjaga semangat kebangsaan di tengah dinamika kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Pengibaran bendera ini bukan sekadar ritual, melainkan sebuah simbol semangat juang dan kesetiaan kita terhadap negara dan bangsa Indonesia," tegas Kasdim.
Selain itu, Mayor Thohir juga mengingatkan kepada seluruh peserta upacara untuk selalu siap sedia dalam menghadapi berbagai tantangan serta terus menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara.
"Sebagai prajurit TNI kita memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara. Mari kita terus perkuat persatuan dan kesatuan serta selalu menjadi teladan bagi masyarakat dalam hal kedisiplinan dan pengabdian kepada negara," tambahnya.
Upacara pengibaran bendera ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu perwira Kodim, memohon perlindungan dan keberkahan bagi bangsa Indonesia. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh hikmat menunjukkan semangat kebersamaan dan kecintaan terhadap tanah air yang tidak pernah pudar.
Posting Komentar untuk "Kasdim Pekalongan Pimpin Upacara Pengibaran Bendera "